Minggu, 15 April 2012

Sistem pengapian CDI

Sistem pengapian kondensator (kapasitor) atau CDI (bahasa Inggris: Capacitor Discharge Ignition) merupakan salah satu jenis sistem pengapian pada kendaraan bermotor yang memanfaatkan arus pengosongan muatan (discharge current) dari kondensator, guna mencatudaya Kumparan pengapian (ignition coil).
Motor dengan pengapian ini biasanya motor yang berpengapian dalam dengan mengandalkan bunga api dari percikan busi 
Tujuan penggunaan system pengapian pada kendaraan adalah:
  1. Menyediakan percikan bunga api bertegangan tinggi dari busi untuk membakar campuran udara + bahan bakar di dalam ruang bakar.
  2. Mengatur saat pengapian untuk mendapatkan performa terbaik dari kerja mesin
Fungsi sistem pengapian pada automobil adalah untuk menaikkan tegangan baterai menjadi 10 KV atau lebih dengan mempergunakan ignition coil dan kemudian membagi-bagikan tegangan tinggi tersebut ke masing-masing busi melalui distributor dan kabel tegangan tinggi. Tipe sistem pengapian baterai ini dipergunakan pada seluruh motor bensin untuk mobil modern.

 
Design by MotorMotif | Bloggerized by MotorMotif - Theme Blog | MotorMotif